Mimpi
Aku baru saja bermimpi dan aku terbangun karenanya di pagi ini. Kehadirannya dalam mimpiku memunculkan keanehan. Mengapa sosoknya yang hadir? Sosok yang tidak ingin kusebutkan identitasnya bahkan aku juga tidak melihat adanya kepentingan untuk memberinya alias. Sepertinya aku terlalu jahat. Sosok itu adalah tokoh utama laki-laki dalam mimpiku, dan tentu saja aku adalah sang tokoh utama perempuan. Beberapa pemain lainnya memang diharuskan hadir untuk melengkapi cerita walau penokohan tidaklah penting. Aku lupa, hal yang sering terjadi ketika kita terbangun dari mimpi.
Hal yang membuat ini aneh adalah mengapa dia. Aku belum pernah mengalami pembicaraan yang benar nyata dengan dia. Keinginan berinteraksi dengan dia pun belumlah pernah muncul. Jawaban atas apakah kehadirannya dalam mimpiku? Seingatku, aku tidak mengirimkan pertanyaan-pertanyaan kepada siapapun. Mungkin mimpi itu hanya buah tidur semata agar sebangunnya aku dari tidur aku memiliki perasaan yang berbeda. Sebagian orang memang melihat mimpi sebagai suatu representasi dari kenyataan.
Tetap saja. Mengapa dia?
Hal yang membuat ini aneh adalah mengapa dia. Aku belum pernah mengalami pembicaraan yang benar nyata dengan dia. Keinginan berinteraksi dengan dia pun belumlah pernah muncul. Jawaban atas apakah kehadirannya dalam mimpiku? Seingatku, aku tidak mengirimkan pertanyaan-pertanyaan kepada siapapun. Mungkin mimpi itu hanya buah tidur semata agar sebangunnya aku dari tidur aku memiliki perasaan yang berbeda. Sebagian orang memang melihat mimpi sebagai suatu representasi dari kenyataan.
Tetap saja. Mengapa dia?
Komentar